Selasa, 29 Juni 2010

Bagaimana seharusnya mencintai?

"Cintailah seseorang/pasangan kita karena kekurangannya bukan kelebihannya."

Bila mencintai kelebihannya sudah pasti banyak juga yang mencintainya.
Tapi bila mencintai kekurangannya, hanya sedikit yang bisa melakukannya.

Kekurangan itu bisa dilihat dari banyak faktor; fisik, harta, keluarga dan sifat pasangan.

Sebenarnya banyak contoh di sekitar kita, seseorang mencintai kekurangan pasangannya.
Bahkan di keluarga kita sendiri atau orang tua kita sendiri melakukannya.

Bahkan dibalik segala kelebihan kita sendiri terdapat banyak kekurangan.
Tidak ada manusia yang sempurna.

"Dan cintailah seseorang (pasangan hidup) yang bisa mendatangkan cinta kepada Allah SWT."


dari acara Harmoni Islam bersama Ustadz Jeri Al Bukhori di Trans7, Minggu - 27 Juni 2010

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jaga Iman dan Akhlak

 Sahabatku iman yang paling baik adalah akhlak Dari sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, أَكْمَلُ المُؤْمِنِينَ إِيمَانًا أَحْسَنُهُمْ ...