Jumat, 04 Oktober 2013

Doa Yang Terbaik

Assalaamu alaikum wa rahmatullaahi wa barkaatuhu.

Sahabatku doa yang terbaik adalah doa yang didalamnya ada doa untuk keluarganya, saudaranya, kaum muslimiin muslimat, hidayah untuk umat manusia dan terutama saudara-saudaranya yang berjihad di jalan Alah. Para dhuafa dan mustadhafiin seperti saudara kita di Palestina, Afghan, Irak, Suriah, Mesir dsb tanpa melupakan doa untuk negerinya tercinta.

Berdoalah saat-saat doa sangat mustajab "jaufal lail" di penghujung malam, sahabatku.

Ketahuilah sungguh NILAI KEIMANAN seseorang tergantung berapa besar ia memperhatikan saudaranya. Simaklah Sabda Rasulullah, "Barang siapa yang memerhatikan kepentingan saudaranya, maka Allah akan memperhatikan kepentingannya. Dan barangsiapa yang menutupi kejelekan orang lain maka Allah akan menutupi kejelekannya di hari kiamat" (HR Bukhari-Muslim).

Iman itu perhatian sahabatku. Semoga pagi indah ini semua sahabat FBku diberkahi Allah...aamiin.

K. H. Muhammad Arifin Ilham
27 September 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jaga Iman dan Akhlak

 Sahabatku iman yang paling baik adalah akhlak Dari sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, أَكْمَلُ المُؤْمِنِينَ إِيمَانًا أَحْسَنُهُمْ ...